• Tue. Jan 14th, 2025

infokapuashulu.id

Bumi Uncak Kapuas

Wujudkan Pilkada Aman, Nyaman dan Sejuk di Kapuas Hulu

Byinfokapuashulu.id

Nov 4, 2024

INFOKAPUASHULU.ID – Kasi Ops Satpol PP Kapuas Hulu, Azmiyansyah menyampaikan, terkait dengan suasana Pilkada Kapuas Hulu 2024 pihaknya terus berupaya menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap menjaga situasi yang aman nyaman dan sejuk.

“Agar tidak terjadi pelanggaran-pelanggaran yang akan menghambat dan mengangu proses yang saat ini masih memasuki masa kampanye,” katanya di Putussibau Utara, Kapuas Hulu, Senin (4/11/2024).

Jadi kata Azmi, kami terus berpatroli dan melihat titik-titik rawan dan sampai saat ini belum ada indikasi-indikasi yang terjadi pelanggaran ketertiban umum dan lainnya selalu kami upayakan cegah dini dan deteksi dini dulu, kepada pelaku-pelaku yang mungkin akan mengganggu keamanan dan ketertiban umum pada masa Pilkada.

“Sampai saat ini belum ada pelanggaran ketertiban umum,” pungkasnya. (Rovi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *